Dia juga, menambahkan setelah pertemuan dengan Presiden Jokowi, ia mendapat tugas khusus dari Presiden Jokowi untuk menyampaikan hasilnya kepada Gubernur NTT Viktor Bungtilu Laiskodat (VBL), untuk segera dieksekusi.
“Dalam pertemuan itu, bapa Presiden menitip pesan kepada bapa Gubernur NTT terutama tentang percepatan vaksinasi di daerah, dan pagi tadi, saya sudah laporkan ke bapa gubernur. Pak gubernur juga meminta saya agar menjelaskan hasil pertemuan itu secara apa adanya kepada masyarakat NTT,” tegas Frits Fanggidae.
Terkait akselerasi vaksinasi, menurutnya Presiden Jokowi meminta agar pemerintah daerah, dalam hal ini Gubernur NTT, agar di bulan September dan Oktober, proses vaksknasi harus dipercepat.
Ia menjelaskan, Gubernur NTT Viktor Bungtilu Laiskodat, juga menyatakan akan mengerahkan seluruh kekuatan pemerintah dan masyarakat untuk mempercepat vaksinasi tersebut.
“Pak Gubernur akan menindak-lanjuti pesan bapa presiden dengan menyiapkan tenaga vaksinator dan tenaga IT, bisa memanfaatkan tenaga mahasiswa kedokteran atau sekolah kesehatan untuk proses percepaatan vaksinasi itu,” terang dia yang mengutip pernyataan Gubernur NTT.(Marselino Hale)