Daerah

Bank TLM- FE UKAW Gelar Pelatihan Perencanaan dan Penganggaran Gereja, Tindak Lanjut PKS Bersama GMIT Klasis Kota Kupang

359
×

Bank TLM- FE UKAW Gelar Pelatihan Perencanaan dan Penganggaran Gereja, Tindak Lanjut PKS Bersama GMIT Klasis Kota Kupang

Sebarkan artikel ini

 

 

Kupang, NTTPedia.id,- Gereja Masehi Injili di Timor (GMIT) Klasis Kota Kupang bersama Bank Pekreditan Rakyat Tanaoba Lais Manekat (Bank TLM) dan Fakultas Ekonomi Universitas Kristen Artha Wacana (FE UKAW) Kupang, kembali menggelar pelatihan bagi peningkatan kapasitas tenaga keuangan atau bendahara gereja. Pelatihan yang digelar kali ini adalah Pelatihan Perencanaan dan Penganggaran Gereja.

 

Kegiatan Pelatihan Perencanaan dan Penganggaran Gereja dilaksanakan di Aula TLM Lantai 2 yang beralamat di Jalan A Yani Oeba Kupang, Selasa (22/11/2022). Peserta pelatihan berjumlah 58 orang yang terdiri dari Ketua Majelis Jemaat (KMJ) & Bendahara Gereja serta Bendahara Klasis Kota Kupang.

 

Dalam sambutannya, Direktur Utama (Dirut) Bank TLM, Robert P Fanggidae mengatakan, Pelatihan Perencanaan dan Penganggaran Gereja merupakan lanjutan dari kegiatan Pelatihan Tata Kelola Keuangan dan Sistem Informasi Akuntasi bagi KMJ, Bendahara & Tenaga Keuangan Gereja yang digelar tanggal 7-10 November 2022. Kegiatan ini juga merupakan kegiatan PKM (Pengabdian Kepada Masyarakat) dari dosen dan mahasiswa Fakultas Ekonomi UKAW Kupang.

 

“Pelatihan ini tepat sekali, selain sebagai upaya peningkatan kapasitas bagi KMJ & Bendahara Gereja, juga bertepatan dengan persiapan penetapan rencana kerja & anggaran Gereja untuk tahun berikutnya yang biasa dilakukan di bulan Desember atau Januari. Kalau kami di perbankan, pembuatan rencana bisnis Bank untuk tahun anggaran 2023 memang sudah dilakukan dan diusulkan ke OJK paling lambat 15 Desember. Karena itu, Bank TLM menyambut baik terselenggaranya pelatihan ini,” kata Robert P Fanggidae.

 

Setelah pelatihan ini, tambah Robert P Fanggidae, perlu ditindaklanjuti dengan pelatihan Analisa Laporan Keuangan pada awal tahun 2023. Sehingga pengetahuan KMJ, tenaga keuangan atau bendahara gereja mengenai tata Kelola keuangan Gereja bisa lengkap.

 

Rektor UKAW Kupang, Dr. Ayub Urbanus Imanuel Meko, M.Si mengatakan, Universitas Kristen Artha Wacana (UKAW) Kupang didirikan oleh dua sinode gereja yakni Gereja Masehi Injili di Timor (GMIT) dan Gereja Kristen Sumba (GKS), Karena itu, pengembangan gereja termasuk tata Kelola keuangan Gereja yang baik, menjadi bagian dari tanggung jawab UKAW Kupang juga.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

slot ||
slot88 ||
Server Thailand ||
Slot Gacor Maxwin ||
Slot gacor ||
slot online||
Slots ||
SBOBET||
game slot
daftar slot ||
slot game||
poker online
slot thailand||
game slot online||
situs slot||
slot gacor online||
situs slot terbaru||
slot terbaru||
idn slot||
slot gratis||
https://voiceofserbia.org||
https://tibetwrites.org/||