Tambolaka, NTTPedia.id,- Prestasi membanggakan kembali ditorehkan Persatuan Sepak Bola Sumba Barat Daya (PERSADA) pada ajang Eltari Memorial Cup. Selain finis di peringkat keempat, PERSADA juga berhasil lolos ke Liga IV Nasional, menandai kebangkitan sepak bola Sumba Barat Daya di level yang lebih tinggi.
Sebelum bertemu dengan Bupati Sumba Barat Daya, Ratu Wula, para pemain dan official PERSADA bersama jajaran ASKAB PSSI, serta masyarakat Sumba Barat, menggelar pawai keliling Kota Tambolaka. Pawai berlangsung meriah dan disambut antusias warga sebagai wujud rasa bangga atas pencapaian PERSADA.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Usai pawai, rombongan melanjutkan agenda penyambutan resmi di Rumah Jabatan Bupati Sumba Barat Daya. Dalam kesempatan tersebut, Ratu Wula menyampaikan apresiasi tinggi kepada para atlet, pelatih, dan official yang telah berjuang maksimal sepanjang turnamen. Juga atas dukungan doa semua lapisan masyarakat dan suporter
“Selain juara empat, PERSADA juga berhasil lolos ke Liga IV Nasional. Ini adalah prestasi besar yang harus kita syukuri bersama,” kata Ratu Wula, Sabtu, 13/12/2025.
Sebagai bentuk penghargaan, Pemerintah Kabupaten Sumba Barat Daya menyiapkan bonus prestasi, kesempatan kerja serta dukungan pendidikan berupa beasiswa S1 dan S2 bagi atlet PERSADA yang berprestasi. Seluruh pembiayaan dan regulasi pendukung disebut telah disiapkan dan akan mulai dioperasionalkan pada Januari mendatang.
Ratu Wula juga mengapresiasi peran KONI Kabupaten Sumba Barat Daya, ASKAB PSSI, pengurus PERSADA, serta para pelatih dan official yang terus melakukan pembinaan secara konsisten. Ia menegaskan bahwa lolosnya PERSADA ke Liga IV Nasional harus menjadi motivasi untuk meningkatkan profesionalisme dan prestasi di tingkat nasional.
Untuk diketahui ajang Eltari Memorial Cup sendiri merupakan turnamen sepak bola bergengsi di Nusa Tenggara Timur dan menjadi salah satu jalur pembinaan menuju kompetisi nasional. Keberhasilan PERSADA di ajang ini merupakan tonggak penting bagi kemajuan sepak bola Sumba Barat Daya.
Turut hadir pada kesempatan tersebut, Bupati Manggarai Barat, Edistasius Endi, Bupati Sumba Tengah, Paulus Kira, Wakil Ketua DPRD NTT, Kristin Samiyati Pati dan anggota DPRD NTT, Aleks Ofong. Kehadiran mereka di Sumba dalam urusan pemerintahan dan kehadiran mereka bertepatan dalam momentum yang sama.(AP)














