Kupang, NTTPedia.id, – Anggota DPR RI dari Fraksi Nasdem, Julie Sutrisno Laiskodat, langsung menunjukkan kemurahan hatinya ketika official tim renang mengeluhkan kekurangan dana untuk membeli tiket pesawat bagi para perenang asal Ende.
“Anak-anak ingin pulang naik pesawat karena saat ke sini kami naik kapal. Untuk membalas kerja keras mereka dalam mengikuti lomba renang ini, kami sanggupi permintaan mereka, namun dananya belum cukup. Nah, tadi pada saat foto bersama saya bisik di Bunda terkait hal itu. Bunda langsung menyanggupi untuk membeli tiket untuk anak-anak,” jelas Ferdinandus Lidang Witi, orang tua dari salah satu atlet renang sekaligus sebagai official tim renang, Kamis (17/11/2022).
Pria yang berprofesi sebagai dosen di Universitas Flores itu berterima kasih kepada Bunda Julie atas spontanitasnya membantu rombongan tim renang Ende. Ia berharap, Bunda Julie juga bisa memperjuangkan fasilitas pendukung yang dibutuhkan oleh para atlet renang.
Di Ende itu hanya ada satu kolam renang, itu pun digunakan oleh seluruh masyarakat dan tidak layak digunakan untuk latihan. Oleh karena itu kita berharap bisa dapat dukungan dari pemerintah kabupaten maupun provinsi.
“Kebetulan Bunda Julie ada di sini, mudah-mudahan Bunda Julie bisa memperjuangkan ketersediaan infrastruktur bagi para atlet ini di pusat,” harapnya.
Tim Basket Ende dan Ngada Dapat Bonus
Selain menanggung tiket pesawat bagi tim renang Ende, Bunda Julie juga ternyata memberikan bonus berupa uang tunai kepada tim basket Bajawa dan tim basket Ende yang telah berpartisipasi aktif dalam Porprov kali ini.