Kapolda NTT Pimpin Pembaretan 198 Bintara Angkatan XVI

- Jurnalis

Rabu, 16 Februari 2022 - 13:43 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kupang, NTTPedia.id, – Sebanyak 198 orang bintara remaja angkatan XVI Direktorat Samapta Polda NTT melakukan tradisi pembaretan, Rabu (16/2). Upacara pembukaan dipimpin langsung oleh Kapolda Irjen Pol Setyo Budiyanto.

Upacara pembukaan ditandai dengan penyerahan bendera Merah Putih, serta penyematan pita kepada dua orang perwakilan bintara remaja. Setelah itu mereka dilepas menuju Oesina, Desa Lifule, Kecamatan Kupang Barat, Kabupaten Kupang dengan melakukan long march sejauh 29 kilometer.

Kegiatan itu akan berlangsung selama tiga hari dengan diisi berbagai kegiatan, baik ketrampilan maupun bakti sosial di sekitar lokasi pembaretan.

Kapolda NTT, Irjen Pol Setyo Budiyanto mengatakan, pelaksanaan kegiatan pembaretan merupakan tradisi dalam rangka memupuk  jiwa korsa, serta meningkatkan motivasi diri para bintara remaja.

“Banyak hal akan kita dapatkan dalam kegiatan ini yang sudah dijadwalkan, dan waktunya hanya tiga hari saja,” ujar mantan direktur penyidikan KPK ini.

Kepada para bintara remaja, Setyo Budiyanto menegaskan untuk menjalani kegiatan tersebut dengan iklas, tidak ada perasaan tertekan atau menganggap kegiatan ini sebagai hukuman. Ini sebuah tradisi, awal dari langkah untuk memasuki penugasan di Polda Nusa Tenggara Timur.

Baca Juga :  Polda NTT Bongkar Kasus Penjualan Beras Premium Berkutu di Salah Satu Retail Modern Kupang

“Jangan meninggalakan temannya, kalau ada temannya yang kesulitan, ada yang sakit, ada yang terhambat dalam pelaksanaan tugas selama perjalanan menuju lokasi. Kemudian dari mulai pagi sampai malam agar saling membantu, mendukung dan saling bekerjasama,” harapnya.

Upacara  yang digelar di lapangan utama Polda NTT itu dihadiri oleh Wakapolda, Brigjen Pol Ama Kliment Dwikorjanto, Irwasda kombes Pol Zulkifli, Dirsamapta, Kombes Pol Sudarmin serta para pejabat utama lainnya.(NItano)

Berita Terkait

Dirut dan Direksi Bank NTT dilantik,Laka Lena harap mampu menggerakkan Ekonomi NTT kearah yang lebih baik 
Hasil RUPSLB Bank NTT ,Melki Laka Lena Tetapkan Charlie Paulus Sebagai Dirut dan sejumlah Direksi Bank NTT 
Patung Bunda Maria dan Yesus di Biara Wairklau Maumere Dirusak, Umat Katolik Minta Pelaku Segera Ditangkap
Dana Transfer ke Daerah Dipangkas Rp140 Miliar, Pemkab Alor Pastikan Pembangunan Tetap Berjalan
Diinisiasi Winston Rondo, Dinas Sosial NTT Koordinasi Tindak Lanjut Pemblokiran Penerima PKH di Tesabela
Winston Rondo Turun Tangan, Koordinasi dengan Dinsos NTT dan Pemkab Kupang Selesaikan Pemblokiran PKH Warga Tesabela
Total 13 Warga Tesabela Diblokir dari Daftar Penerima PKH dan BPNT, Dinsos Kabupaten Kupang Belum Turun Cek 
Ditanya Alasan Pemblokiran PKH Warga Tesabela, Dinsos Kabupaten Kupang Bungkam

Berita Terkait

Kamis, 13 November 2025 - 10:55 WIB

Dirut dan Direksi Bank NTT dilantik,Laka Lena harap mampu menggerakkan Ekonomi NTT kearah yang lebih baik 

Kamis, 13 November 2025 - 09:40 WIB

Hasil RUPSLB Bank NTT ,Melki Laka Lena Tetapkan Charlie Paulus Sebagai Dirut dan sejumlah Direksi Bank NTT 

Kamis, 13 November 2025 - 08:35 WIB

Patung Bunda Maria dan Yesus di Biara Wairklau Maumere Dirusak, Umat Katolik Minta Pelaku Segera Ditangkap

Rabu, 12 November 2025 - 21:39 WIB

Dana Transfer ke Daerah Dipangkas Rp140 Miliar, Pemkab Alor Pastikan Pembangunan Tetap Berjalan

Senin, 10 November 2025 - 21:03 WIB

Diinisiasi Winston Rondo, Dinas Sosial NTT Koordinasi Tindak Lanjut Pemblokiran Penerima PKH di Tesabela

Berita Terbaru

Kantor Otoritas Jasa Keuangan (OJK) NTT yang beralamat di Jalan Frans Seda, Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur. Foto :Internet

Hukrim

Investasi Bodong Menggurita di NTT, OJK Ada Dimana? 

Senin, 17 Nov 2025 - 07:36 WIB