Warga NTT Diminta Melapor Jika Ada Oknum Bentuk Pengurus Atasnamakan Partai Demokrat

- Jurnalis

Kamis, 18 Maret 2021 - 21:51 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Kupang, NTTPedia.id,- Internal partai Demokrat tidak main-main dengan kelompok Konggres Luar Biasa (KLB) Deli Serdang yang akan membentuk kepengurusan didaerah-daerah. Di NTT, Partai Demokrat sudah menyiapkan nomor khusus sebagai call center yang akan disebarkan kepada masyarakat. Masyarakat diminta untuk melapor jika ada oknum yang membentukan kepengurusan mengatasnamakan partai Demokrat.

” Apabila masyarakat mengetahui atau menemukan kejadian tersebut, dapat melaporkan kepada pengurus Partai Demokrat di daerahnya atau dapat menghubungi nomor telepon 081287581484,” kata Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrat NTT, Jefri Riwu Kore, Kamis (18/3/2021).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ia mengatakan hal itu dilakukan untuk menegaskan Partai Demokrat yang sah di NTT adalah Demokrat di bawah kepemimpinan Jefri Riwu Kore dan Ferdinandus Leu. dan para Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) yang sah di NTT adalah yang ada saat ini.

Baca Juga :  Komdigi Catat Rp17 Triliun Uang Mengalir ke Judi Online dalam Enam Bulan Pertama 2025

Jefry yang juga Walikota Kupang ini meminta masyarakat NTT untuk berpartisipasi melaporkan ke nomor call center. Melalui nomor itu warga membantu untuk melapor jika ada pihak maupun kelompok yang mengatasnamakan Partai Demokrat dan menggunakan lambang, bendera maupun identitas Partai Demokrat.

Ia memberi warning keras kepada beberapa kelompok yang sedang bergerilya di NTT agar segera menyudahi perbuatannya.

“Kami tahu ada para pihak, perorangan maupun kelompok, baik di tingkat provinsi maupun di tingkat DPC yang sedang bergerilya menggunakan logo dan cap Partai Demokrat dengan mengatasnamakan Demokrat padahal oknum ini tidak dibenarkan untuk menggunakannya,” jelasnya.

Baca Juga :  Uskup Atambua Minta Masyarakat Belu dan Malaka Jaga Kamtibmas Jelang Putusan MK

Ia mengaku oknum-oknum itu sudah didata. Pihaknya akan menindalanjuti perilaku oknum-oknum yang mencatut nama partai Demokrat. Ia meminta oknum-oknum tersebut untuk mengentikan aktivitasnya jika tidak mau mendapat tindakan hukum.

” Kami minta mereka untuk menghentikan aktivitasnya karena bisa berdampak hukum,” ujarnya.

Ditegaskannya DPD Partai Demokrat NTT sangat solid dan tegak lurus dengan kepemimpinan Ketua Umum Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

“Kami berjanji untuk terus mengibarkan panji-panji Partai Demokrat serta memberikan pelayanan dan pengabdian sebesar-besarnya untuk rakyat NTT,” kata Jefry.(AP)

Berita Terkait

Akademisi Undana Ricky Foeh Desak OJK NTT Ubah Pendekatan Edukasi, Fokus Komunitas Lokal untuk Atasi Investasi Bodong
Investasi Bodong Menggurita di NTT, OJK Ada Dimana? 
Diduga 14 Ribu Warga NTT Jadi Korban Investasi Bodong VIR 
Prof. Apris Dorong RS Undana Kerja Sama dengan BPJS dan Maksimalkan BPU untuk Tingkatkan Pendapatan Non-Akademik
Dihadapan Menteri, Prof. Apris Adu Paparkan Strategi Transformasi Undana Dari Kampus ke Ekonomi Sosial 
Nama Erwin Disebut Dalam Investasi Bodong Bernama VIR di NTT
Viral! Dua Siswa SPN Polda NTT Dianiaya Senior, Polda Pastikan Proses Hukum Transparan
Anggota VIR Boncos Lagi, Meski Bayar Pajak Puluhan Hingga Ratusan Juta Komisi Tidak Cair

Berita Terkait

Senin, 17 November 2025 - 09:52 WIB

Akademisi Undana Ricky Foeh Desak OJK NTT Ubah Pendekatan Edukasi, Fokus Komunitas Lokal untuk Atasi Investasi Bodong

Senin, 17 November 2025 - 07:36 WIB

Investasi Bodong Menggurita di NTT, OJK Ada Dimana? 

Minggu, 16 November 2025 - 09:34 WIB

Diduga 14 Ribu Warga NTT Jadi Korban Investasi Bodong VIR 

Sabtu, 15 November 2025 - 20:12 WIB

Prof. Apris Dorong RS Undana Kerja Sama dengan BPJS dan Maksimalkan BPU untuk Tingkatkan Pendapatan Non-Akademik

Sabtu, 15 November 2025 - 17:42 WIB

Nama Erwin Disebut Dalam Investasi Bodong Bernama VIR di NTT

Berita Terbaru

Kantor Otoritas Jasa Keuangan (OJK) NTT yang beralamat di Jalan Frans Seda, Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur. Foto :Internet

Hukrim

Investasi Bodong Menggurita di NTT, OJK Ada Dimana? 

Senin, 17 Nov 2025 - 07:36 WIB