Hadirkan New Digital Experience Nasabah, BRI Hadirkan 1 Juta Merchant QRIS di Seluruh Indonesia

- Jurnalis

Jumat, 1 Oktober 2021 - 14:26 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta, NTTPedia.id– Perkembangan teknologi digital yang pesat, memudahkan nasabah untuk melakukan berbagai aktivitas tanpa terbatas ruang dan waktu, termasuk dalam melakukan transaksi perbankan. Salah satu inovasi BRI menghadirkan new digital experience untuk seluruh nasabahnya, khususnya dalam memperluas penetrasi digital BRI selama masa pandemi dengan memanfaatkan jaringan kerja BRI. Digital Payment Trend yang tengah berlangsung kini menunjukkan perubahan, nasabah mulai menggunakan Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS) sebagai salah satu metode pembayarannya.

Direktur Konsumer BRI Handayani mengungkapkan bahwa saat ini terjadi desrupsi transaksi, dari transaksi konvensional menjadi transaksi perbankan digital payment.

“Untuk menjawab kebutuhan tersebut, BRI telah mengembangkan teknologi pembayaran digital yang mampu menjawab berbagai kebutuhan transaksi nasabah dan merchant yang menjadi partner BRI. Salah satu metode yang digunakan saat ini adalah dengan memindai barcode QRIS nasabah yang dilakukan oleh merchant,” ungkapnya.

Hingga September 2021, jumlah merchant QRIS BRI telah mencapai 1 juta merchant dan BRI sangat mendukung Bank Indonesia dalam gerakan 12 Juta merchant QRIS. Capaian tersebut merupakan lompatan yang luar biasa dikarenakan jumlah merchant QRIS BRI tersebut naik 700% atau 7 kali lipat secara year on year. QRIS BRI akan terus tumbuh mengingat BRI memiliki jumlah unit kerja yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia dan seluruh mitra merchant binaan BRI yang akan terus di-litereasi dalam penggunaan QRIS sebagai metode pembayaran terkini.

Baca Juga :  Bawa UMKM Indonesia Mendunia, BRI Selenggarakan UMKM EXPO(RT) BRILIANPRENEUR 2022

Handayani juga mengatakan bahwa BRI juga telah merilis fitur baru untuk transaksi QRIS melalui aplikasi Mobile Banking BRImo, yaitu fitur QR Pedagang.

“Diharapkan dengan adanya fitur QR Pedagang akan semakin mempercepat akselerasi pertumbuhan jumlah merchant QRIS BRI,” tambahnya.

Dalam mencapai 1 juta merchant QRIS, BRI menjalin kerjasama dengan beberapa merchant, pembuatan ekosistem pembayaran dalam suatu kawasan dengan menggunakan QRIS, seperti di tempat wisata Candi Borobudur atau Destinasi Wisata Baru di Likupang, Manado. QRIS BRI juga digunakan dalam penerimaan pembayaran di beberapa lembaga negara, seperti dalam pembayaran perpanjangan SIM di sejumlah Polres di Indonesia.(AP)

Berita Terkait

Purna Paskibraka Indonesia NTT Gelar Aksi Donor Darah Sambut Hari Pahlawan 2025
Gubernur NTT Ungkap Penyebab Listrik Padam di Daratan Timor
Simon Petrus Kamlasi Terus Mengabdi Untuk NTT, Bantu Gereja Portable di Stasi Santo Elias Riangduli Adonara
Kota Kupang Bakal Punya Fasilitas Latihan Otomotif Bertaraf Internasional
NTT Siap Jadi Pusat Suplai Energi Terbarukan Nasional untuk Wujudkan Asta Cita Prabowo–Gibran
Produksi Minyak Indonesia Melampaui Target, Akademisi NTT Nilai Sinyal Positif Bagi Fondasi Ekonomi Nasional
1.000 UMKM di NTT Dapat Fasilitas Legalitas dan Pembiayaan Dari Kementerian UMKM
Melki Dorong NTT Jadi Poros Baru Melanesia di Asia Pasifik

Berita Terkait

Sabtu, 15 November 2025 - 12:58 WIB

Purna Paskibraka Indonesia NTT Gelar Aksi Donor Darah Sambut Hari Pahlawan 2025

Rabu, 5 November 2025 - 18:43 WIB

Gubernur NTT Ungkap Penyebab Listrik Padam di Daratan Timor

Rabu, 5 November 2025 - 10:44 WIB

Simon Petrus Kamlasi Terus Mengabdi Untuk NTT, Bantu Gereja Portable di Stasi Santo Elias Riangduli Adonara

Selasa, 4 November 2025 - 09:36 WIB

Kota Kupang Bakal Punya Fasilitas Latihan Otomotif Bertaraf Internasional

Senin, 3 November 2025 - 20:05 WIB

NTT Siap Jadi Pusat Suplai Energi Terbarukan Nasional untuk Wujudkan Asta Cita Prabowo–Gibran

Berita Terbaru

Kantor Otoritas Jasa Keuangan (OJK) NTT yang beralamat di Jalan Frans Seda, Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur. Foto :Internet

Hukrim

Investasi Bodong Menggurita di NTT, OJK Ada Dimana? 

Senin, 17 Nov 2025 - 07:36 WIB